Posisi Tak Jadi Patokan Ukur Kekuatan Lawan

JABARNEWS | BANDUNG – Menjamu PSIS Semarang di laga lanjutan Liga 1 2018, kiper Persib Bandung, I Made Wirawan menyebutkan jika posisi lawan di papan klasemen sementara Liga 1 tidak bisa dijadikan patokan untuk melihat kekuatan lawan.

Persib Bandung akan menjamu PSIS Semarang di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Bandung, Minggu (8/7/2018). PSIS sendiri saat ini berada di posisi paling bawah atau 18 di papan klasemen sementara Liga 1 2018 dengan raihan 14 poin.

“Menurut saya klasemen enggak jadi patokan. Semua tim sama. Jadi setiap pertandingan itu kita anggap sebagai partai final,” ujar Made kepada wartawan di Stadion Arcamanik Bandung, Kamis (5/7/2018).

Menurut kiper kelahiran Bali ini, semua tim di Liga 1 memiliki kekuatan merata. Begitu pula dengan tim berjuluk Laskar Mahesa Jenar. Oleh sebab itulah Made mengatakan jangan menganggap remeh PSIS yang saat ini berada di posisi juru kunci di papan klasemen.

Baca Juga:  Update BMKG, Malam hingga Dini Hari Waspada Hujan Lebat Disertai Kilat dan Angin Kencang di Jawa Barat

“Semua tim punya kekuatan yang hampir merata di semua tim di Liga 1. Jadi klasemen tidak jadi patokan dan seperti yang saya bilang, semua partai adalah partai final. Jadi pertandingan berikutya gfinal, berikutnya lagi final juga,” ungkapnya.

Dipertandingan nanti kemungkinan besar gawang Persib akan dijaga Made karena M.Natshir tak bisa bermain karena akumulasi kartu kuning. Disebutkannya, batalnya pertandingan Persib kontra PSKC Cimahi di Piala Indonesia Rabu (4/7/2018) memang cukup mengganggu. Akan tetapi, Made memastikan jika hal itu tidak akan berpengaruh terhadap pertandingan yang akan dilakoni Persib nanti.

“Secara tim pastinya kita harus benar-benar siap. Terutama dari segi fisik karena jadwal padat yang akan dihadapi skuat Maung Bandung di bulan ini. Batalnya pertandingan kemarin saya rasa tidak akan berpengaruh pada pertandingan nanti. Setelah batal kemarin tim langsung mempersiapkan diri menghadapi PSMS. Secara pribadi saya sudah siap,” tuturnya.

Baca Juga:  Ini Titik Penyekatan dan Pengetatan Pengawasan Pemudik di Bandung Barat

Pertandingan nanti akan menjadi laga ketiga Made di musim ini. Memang berbeda dengan sebelumnya, saat ini Mario Gomez memang lebih mempercayakan gawang Persib dijaga oleh kiper muda Persib, M.Natshir. Tak heran jika di Liga 1 2018 ini, Made baru bermain selama 180 menit dari dua pertandingan yang dilakoninya. Terakhir Made main ketika Persib menghadapi Sriwijaya FC pada 1 April lalu.

“Ya yang pasti udah lama enggak main. Tapi pelatih juga sudah mempersiapkan adanya game internal jadi sedikit membantu buat kita kembali mencari situasi pertandingan,” tegasnya.

Baca Juga:  Gunung Semeru Meletus, Luncurkan Awan Panas Sejauh 4.5 Km

Lama tak bermain, Made pun tak menampik jika dirinya sangat merindukan suasana pertandingan. Terutama atmosfer pertandingan Persib saat main di kandang dimana stadion penuh dengan suporter.

“Ya pastinya itu (suporter), udah lama enggak denger ya. Pastinya itu jadi salah satu faktor yg bikin pengen lagi masuk ke stadion dengan atmosfer full supporter,” tandasnya.

Pada kesempatan itu Made pun mengatakan dipertandingan nanti bobotoh bisa hadir untuk mendukung Persib. Tidak hanya dipertandingan besok saja, tapi juga dipertandingan Persib lainnya.

“Ya pastinya kita berharap bobotoh mendukung kita bukan cuma besok aja, tapi juga semua pertandingan. Bobotoh hadir terus ada dan pemain juga terus memberikan yang terbaik,” pungkasnya. (Ati)

Jabarnews | Berita Jawa Barat