Sekolah Juara

Tol Cisumdawu Dipastikan Beroperasi Akhir Oktober 2022, Ini Tahapannya

×

Tol Cisumdawu Dipastikan Beroperasi Akhir Oktober 2022, Ini Tahapannya

Sebarkan artikel ini
Tol Cisumdawu
Terowongan Tol Cisumdawu. (foto: istimewa)

JABARNEWS | JAKARTA – Direktur Jenderal Bina Marga Kementerian PUPR Hedy Rahadian memastikan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) akan beroperasi pada akhir Oktober 2022.

Menurutnya, jalan tol sepanjang 61 km itu diharapkan akan dapat mendukung konektivitas akses Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati di Majalengka.

Baca Juga:  Gus Muhaimin Punya Rencana Jadikan RI Negara Maju, Begini Aksinya

Keberadaan jalan tol, lanjut dia, ditargetkan bisa memangkas waktu tempuh Bandung-Kertajati sepanjang 180 km menjadi hanya satu jam.

“Sekarang sedang tahap penyelesaian, kita harapkan akhir Oktober sudah bisa kita operasikan. Itu sampai Cimalaka, jadi lumayan bisa mem-by pass Sumedang, Cadas Pangeran, serta titik kemacetan antara Bandung-Sumedang,” kata Hedy dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi V DPR RI di Jakarta, Rabu (14/9/2022).

Baca Juga:  Komika Fico Fachriza Diamankan Atas Dugaan Kasus Narkoba, Video Meroasting Anji Dibahas

“Kita harapkan nanti Kertajati dari Bandung membuat travel time (waktu tempuh) tidak lebih dari satu jam,” tambahnya.

Pages ( 1 of 2 ): 1 2

Tinggalkan Balasan