UPI Buka Kuota 40 Persen Lewat SBMPTN

Vila Isola Universitas Pendidikan Indonesia (UPI). (Foto: wikipedia.org)

JABARNEWS | BANDUNG – Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) membuka kesempatan bagi ribuan calon mahasiswa yang tidak lulus jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2022.

Kampus yang berada di Jalan Setiabudhi, Kota Bandung ini akan menerima calon mahasiswa melalui jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dengan persentase daya tampung 40 persen dari total daya tampung keseluruhan.

Baca Juga:  Waduh! Ketua MPR Bambang Soesatyo Alami Kecelakaan, Begini Kondisinya

Direktur Pendidikan UPI, Dr Asep Supriatna mengatakan, pada tahun ini UPI menambah jumlah kuota calon mahasiswa yang lulus melalui jalur SBMPTN yakni sebanyak 4.741 dari jumlah total kuota semua jalur seleksi sebanyak 10.740 kuota.

Baca Juga:  118 Ton Besi Dicuri, Ini Penjelasan KCIC Soal Konstruksi Utama Proyek Kereta Cepat

Lanjutnya, pada tahun 2021 SBMPTN UPI 4.561 meningkat dengan total daya tampung 10.115.

“Kami ingin beri kesempatan bagi calon mahasiswa untuk memilih lebih dari satu PTN lintas wilayah dan membantu PT memperoleh calon mahasiswa yang diprediksi mampu selesaikan studi di PT berdasar nilai akademik atau nilai akademik dan prestasi siswa lainnya,” ujar Asep, Minggu (3/4/2022).

Baca Juga:  Inilah Kisah Umar bin Khattab Pada Saat Masuk Islam