Batu Raksasa Ambrol, Akses Jalan Sodong Hilir Putus

JABARNEWS|KAB TASIKMALAYA – Akses Jalan lintas menuju arah  objek wisata Reliji Pamijahan dari Arah sodong hilir terputus, akibat tertutup batu Raksasa, di ruas Jalan Sodong Hilir, Jum’at (26/01/2018).

Peristiwa longsor tebing batu tepatnya terjadi di kawasan Gunung Angrit, Sodong Hilir, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat.

Meski tidak hujan, bongkahan batu sebesar mobil yang ambrol menimpa jalan utama di bawahnya.

Sedikitnya empat batu jumbo menutupi jalan. Akibatnya, akses penghubung menuju Sodong Hilir hingga Pamijahan terputus. Banyak pengendara motor yang harus kembali akibat tidak dapat lewat,

Baca Juga:  Turnamen Badminton Kapolres Cup 2022 Diapresiasi PBSI Kabupaten Purwakarta, Ini Katanya

Manurut keterangan Lina (31) salah satu warga sodong, yang biasa menggunakan jalur lintas tersebut, merasa terhambat akan terputusnya jalan karena tertimpa bongkahan batu raksasa ke badan jalan di sodong hilir.

“Saya merasa terhambat, soalnya saya biasa gunakan jalan tersebut untuk kepentingan sehari-hari,” kata lina saat dilokasi.

Dikatakanya, banyak warga terhambat menjalankan aktivitas akibat peristiwa tersebut. Seperti para siswa yang hendak pergi sekolah guna meraih pendidikan,  ekonomi serta kesehatan akibat longsor batu ini.

Baca Juga:  Kapolres Purwakarta Berikan Apresiasi Atas Kinerja Anggotanya Dalam Ops Ramadniya Lodaya 2017

“Ini saja saya baru pulang dari garut, saya juga kecegat melihat batu besar ini. Ya enggak bisa lewat, paling saya putar arah ke rumah saudara dulu” katanya sambil putarkan kendaraan yang ia bawa.

Walaupun demikian, dalam peristiwa ini tidak menimbulkan korban jiwa, longsor batu yang terjadi dua kali sempat membuat warga panik.

Menurut  Kapolsek Sodong Hilir Iptu Mohammad Safar, peristiwa Longsor batu raksasa ini pertama terjadi tadi pagi sekitar jam 07:00 wib, namun tidak ada pengendara yang melintas.

Baca Juga:  Imlek 2020, 43 Narapidana Terima Remisi Khusus

“Memang tadi ada beberapa warga yang tengah melihat, dan tidak sadari akan ada longsor susulan, nyaris saja tertimbun, Tapi selamat,” kata kapolsek.

Sementara itu sampai Jumat siang proses evakuasi material bongkahan batu besar belum dilakukan. Rencananya alat berat dan pembelah batu dikirim ke lokasi untuk menyingkirkan bongkahan batu besar yang menutup jalan.

Laporan : Yudi Romansyah