Selain Personel BNPP Pun Butuh Penambahan Alat

JABARNEWS | TASIKMALAYA – Meski Badan Pencarian dan Pertolongan atau Basarnas sudah mendapat tambahan armada baru berupa 2 unit helikopter dan kapal pengangkut baru dari pemerintah, namun ternyata masih dirasa kurang. Demikian disampaikan Kepala Basarnas Marsekal Madya TNI M. Syaugi usai meresmikan Pos SAR Tasikmalaya, Rabu (18/04/2018).

Baca Juga:  Jelang Bulan Ramadhan, Pemkot Bandung Tambah 4.000 Dosis Vaksin Covid-19

“Karena untuk kebutuhan tim Basarnas dalam menjalankan tugas, butuh lebih banyak peralatan, jadi hal itu akan terus dilakukan penambahan alat,” paparnya.

“Seperti di tahun ini saja kami mengadakan penambahan dua kapal helikopter, dua kapal suplai yang cukup besar, 66 meter,” terangnya.

Baca Juga:  GPS Ajak Komunitas Lain Bantu Penderita Tumor Ini

Kapal suplai yang diterima Basarnas itu sanggup membawa 450 ton bahan bakar, 100 ton air bersih, bisa didarati oleh helikopter, dan bisa membawa remove underwater vehicle (RUV) yang bisa melihat situasi di bawah laut.

Baca Juga:  Calon Kades Boleh dari Luar Kabupaten Purwakarta, Berminat?

“itu bisa membuat tugas Basarnas menjadi lebih profesional dalam tugasnya,” pungkasnya.

Terangnya lagi, sebelum mendapat penambahan armada memang Basarnas sudah memiliki sembilan helikopter dan 40 kapal.

“Diharapkan penambahan armada tersebut akan mendukung fungsi pertolongan dan pencarian korban,” harapnya. (Yud)

Jabarnews | Berita Jawa Barat