Pasundan

Truk LPG Tabrak Rumah Warga, Dua Orang Tewas

×

Truk LPG Tabrak Rumah Warga, Dua Orang Tewas

Sebarkan artikel ini

JABARNEWS | SUBANG – Mobil LPG milik Pertamina menabrak rumah milik warga di Kampung Jatibaru, Desa Mulyasari, Kecamatan Binong, Kabupaten Subang, Kamis (21/6/2018) pagi.

Informasi di lapangan, kecelakaan naas tersebut terjadi sekitar pukul 06.30 WIB, saat turun hujan, sehingga kondisi jalan licin.

Baca Juga:  Keren! Kota Tebing Tinggi Dapat Penghargaan KLA Dari Menteri PPPA RI

Akibat kejadian ini penghuni rumah, pasangan suami istri (pasutri) Sukara – Sani, tewas di lokasi kejadian. Sedangkan pengemudi truk melarikan diri dan hingga kini masih dalam pengejaran polisi.

Baca Juga:  Komunitas Motor Trail Jabar Deklarasi Damai Pilpres 2019

Dugaan sementara, mobil LPG tersebut diakibatkan kelalaian supir yang diduga mengantuk. Pascakejadian, supir kabur melarikan diri.

Kasus ditangani Satlantas Polres Subang. Kendaraannya sendiri telah dievakuasi dan dibawa ke Poslaka di Pamanukan. (Mar)

Baca Juga:  Mensos Risma Akui Dirinya Belum Tahu Jadwal Disuntik Vaksin

Jabarnews | Berita Jawa Barat

Tinggalkan Balasan