Pemerintahan

DPRD Jabar Dorong Lembaga Penyiaran Bantu Pemulihan Ekonomi

×

DPRD Jabar Dorong Lembaga Penyiaran Bantu Pemulihan Ekonomi

Sebarkan artikel ini

JABARNEWS | BANDUNG – Ketua Komisi I DPRD Provinsi Jawa Barat Bedi Budiman mendorong, lembaga penyiaran untuk bersama-sama membantu membangkitkan ekonomi di tengah pandemi Covid-19.

“Lembaga penyiaran secara gotong royong membantu membangkitkan perekonomian di tengah pandemi Covid-19 di Jawa Barat,” kata Bedi di Bandung, Jumat (2/4/2021).

Baca Juga:  Soal Kali Malang, Ridwan Kamil Beri Kabar Baik Untuk Warga Bekasi

Dia mengungkapkan, hal tersebut sejalan dengan tema Peringatan Hari Penyiaran Nasional ke-88 di Jabar.

Adapun tema yang dimaksud yakni Peran Lembaga Penyiaran dalam Pemulihan Ekonomi Pasca Covid-19 untuk mewujudkan Jawa Barat Juara Lahir Batin.

Baca Juga:  KPK Garap Dirut PLN Sebagai Saksi Kasus Suap PLTU Riau-1

“Ini adalah tanggung jawab bersama sebagai warga Jawa Barat,” ungkapnya.

Selain membantu pemerintah dalam pemulihan ekonomi, diharapkan lembaga penyiaran menjadi garda terdepan untuk memerangi radikalisme dan informasi hoax.

Baca Juga:  Industri Nakal Di Bandung Barat Disidak

“Hanya melalui dunia penyiaran ini segala sosialisasi kebijakan dan nilai-nilai tersebut dapat dilakukan karena ruang lingkupnya sangat luas dan cepat,” pungkasnya. (RNU)

Tinggalkan Balasan