Polda Jabar Amankan 1 Ton sabu di Wilayah Kabupaten Pangandaran

Ilustrasi - Narkoba jenis sabu. (Shutterstock)

JABARNEWS | BANDUNG – Seberat 1 ton sabu berhasil diamankan Polda Jabar di pantai Madasari Kabupaten Pangandaran Rabu 16 Maret 2022.

Menurut keterangan Dirresnarkoba Polda Jabar Kombes Johannes R. Manalu sabu 1 ton tersebut berasal dari negara Iran.

Baca Juga:  Tim SAR Temukan Korban Gempa Cianjur, Berikut Data Korban Yang Masih Hilang

“Diduga berisikan sabu dengan perhitungan kasar lebih kurang brutto 1.000 kilogram,” kata Johannes R. Manalu.

Ada empat tersangka dalam kasus tersebut yang berhasil diamankan Polda Jabar. Mereka berinisial DH, HH, AH, dan NS.

Baca Juga:  Polda Jabar Beberkan Modus Pelaku Perdagangan Orang, Masyarakat Diminta Waspada

DH berperan sebagai pengendali atau pengatur pergerakan barang, sementara tiga pelaku lainnya adalah sopir yang mengangkut hingga penyalur sabu dari perahu ke mobil.

Baca Juga:  Diduga Frustasi, Warga Jatiluhur Gantung Diri