Daerah

Angin Puting Beliung Terjang Garut, Atap Rumah Warga Banyak yang Rusak

×

Angin Puting Beliung Terjang Garut, Atap Rumah Warga Banyak yang Rusak

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi bencana alam. (Foto: Dok. JabarNews).

JABARNEWS | GARUT – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Garut melaporkan bahwa angin puting beliung disertai hujan telah menerjang sejumlah kawasan di daerah tersebut hingga menyebabkan kerusakan rumah warga pada Minggu (3/4/2022).

Baca Juga:  Puting Beliung Rusak Rumah dan Sekolah di Sukaresmi Cianjur, Kerugian Ditaksir Capai Ratusan Juta

Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Garut Satria Budi mengatakan, akibat angin puting beliung tersebut, dilaporkan banyak atap rumah warga maupun baliho rusak diterjang angin.

“Ya ada lagi angin puting beliung, dilaporkan rumah warga bagian atapnya rusak, ada juga baliho diterpa angin,” kata Satria.

Baca Juga:  Dinkes Jabar Tetapkan Kasus Difteri di Garut Sebagai KLB, Rendahnya Imunisasi Jadi Faktor Utama

Dia menjelaskan bahwa angin puting beliung disertai hujan deras sudah terjadi kedua kalinya. Sebelumnya Sabtu (2/4/2022) terjadi puting beliung hingga menyebabkan kerusakan atap pabrik dan rumah warga.

Baca Juga:  Tabung Gas Melon Meledak di Kota Bandung, Satu Orang Terluka

Satria menyampaikan, kejadian saat ini menerjang wilayah perkotaan yang padat pemukiman penduduk seperti Kelurahan Ciwalen, Kecamatan Garut Kota.

Pages ( 1 of 3 ): 1 23

Tinggalkan Balasan