Daerah

Longsor Timpa Rumah di Citamiang Kota Sukabumi, Satu Keluarga Alami Luka

×

Longsor Timpa Rumah di Citamiang Kota Sukabumi, Satu Keluarga Alami Luka

Sebarkan artikel ini
Longsor terjadi di Citamiang, Kota Sukabumi, Kamis (14/5/2022). (Foto: sukabumiupdate.com)

JABARNEWS | CIANJUR – Hujan deras yang mengguyur Kecamatan Citamiang, Kota Sukabumi memicu terjadinya longsor. Meterial longsor menimpa salah satu rumah milik warga di Jalan Lamping RT 04/05 kelurahan, Gedong panjang.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Sukabumi, Imran Wardhani mengatakan kejadian longsor ini terjadi pada Kamis (14/4/2022) sekitar pukul 22.35 WIB. Akibatnya longsor ini sebanyak 4 penghuni rumah yang ambruk mengalami luka-luka.

Baca Juga:  Jawa Barat Lakukan Operasi Modifikasi Cuaca, Dedi Mulyadi: Cegah Banjir dan Longsor

Lanjutnya, keempatnya kini sudah dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis. Mereka terluka akibat terkena dinding rumah yang ambruk diterjang longsor.

Baca Juga:  Ternyata Ini Penyebab Puluhan Jamaah Haji Asal Sukabumi Gagal Berangkat, Ada Kabar Baiknya

“Cuaca ekstrem, hujan yang mengguyur dari siang sampai sore membuat pondasi area gudang ambruk dan material longsorannya menimpa dinding rumah keluarga Simantara hingga jebol dan menimpa semua penghuni rumah. Saat itu para korban tengah berkumpul di dalam rumah,” ujarnya, Jumat (15/4/2022).

Baca Juga:  Seorang Petani Tewas Tertimbun Longsor saat Bekerja di Sawah Desa Pondokbungur Purwakarta

Sebelum dievakuasi, Imran menjelaskan para korban tertimbun material bangunan rumah. Warga yang mengetahui adanya longsor kemudian bergegas melakukan evakuasi dan melarikannya ke rumah sakit terdekat dibantu BPBD Kota Sukabumi.

Pages ( 1 of 2 ): 1 2

Tinggalkan Balasan