Daerah

Longsor Terjang Rumah Makan di Sawangan Depok, Dua Orang Meninggal Dunia

×

Longsor Terjang Rumah Makan di Sawangan Depok, Dua Orang Meninggal Dunia

Sebarkan artikel ini
Longsor di Sawangan Depok, (Foto: bogordaily.net)

JABARNEWS | DEPOK – Tiga orang menjadi korban dalam musibah longsor yang menerjang Rumah Makan Saung Tiga di Jalan Pemuda, Sawangan Kota Depok pada Kamis (2/6/2022) sekitar pukul 16.30 WIB. Dua diantaranya meninggal dunia karena tertimpa bangunan turap.

Baca Juga:  Tiga Korban Longsor di Pasir Pogor Bogor Ditemukan, Pencarian Dilanjutkan

Kejadian ini pun sempat terekam video warga, hingga kemudian viral di media sosial.

Kapolres Metro Depok, Kombes Pol Imran Edwin Siregar mengatakan, ketiga korban merupakan pengunjung rumah makan tersebut. Terdapat dua meninggal dunia, dan satu lainnya mengalami luka-luka.

Baca Juga:  Lokasi SIM Keliling Karawang Selasa 8 Agustus 2023

“Ada satu saksi selamat dan dua orang meninggal dunia. Yang selamat sekarang masih di rumah sakit,” ujarnya, Kamis (2/6/2022).

Identitas korban yang meninggal dunia yakni seorang pria berinisial SU (55) dan wanita berinisial SM (46). Korban tewas ditempat karena mengalami luka di bagian kepala.

Baca Juga:  Polisi Ungkap Penyebab Wisatawan yang Tewas di Agro Wisata Gunung Mas Puncak Bogor
Pages ( 1 of 2 ): 1 2

Tinggalkan Balasan