Soal Laporan Dugaan Pemotongan Dana Jaspel di Puskemas Plered, Kejari Purwakarta: Masih Didalami

Kejaksaan Negeri Purwakarta. (Foto: sinarjabar.com)

JABARNEWS | PURWAKARTA – Kasus dugaan pemotongan dana jasa pelayanan (Jaspel) kesehatan di Puskesmas Plered Purwakarta masih didalami Kejaksaan Negeri (Kejari) Purwakarta. Hal ini dikatakan Kasi Intel Onneri Khairoza.

Baca Juga:  Warga Purwakarta Deklarasikan Stop Crime, Berikut Isi Pesannya

Onneri mengatakan, kasus yang dilaporkan oleh dokter Dian Sriwidiati Karsoma terus didalami. Menurutnya, pendalam laporan ini diperlukan guna memastikan ada tidaknya dugaan tindak pidana.

Baca Juga:  ASN Kota Tebing Tinggi Terima Sanksi Bila Tidak Masuk Kerja Usai Libur Lebaran

“Masih terus kita dalami dan masih proses,” katanya, Jumat (10/6/2022).

Bila ditemukan adanya tindak pidana, sambungnya maka statusnya akan dinaikan dari penyelidikan menjadi penyidikan.

Baca Juga:  Hati-hati! Ada Begal Berkedok Travel Gelap, Seorang Warga Karawang Jadi Korbannya

Diketahui, laporan dugaan kasus ini dilaporkan dokter Dian ke Kejari Purwakarta pada Jumat (13/5/2022). Sebelumnya, Kejari Purwakarta telah memanggil pihak terkait untuk dimintai keterangan atas laporan tersebut.