Daerah

Edarkan Narkoba, Dua Perempuan Cantik Asal Asahan Ditangkap

×

Edarkan Narkoba, Dua Perempuan Cantik Asal Asahan Ditangkap

Sebarkan artikel ini
Dua pengedar narkoba asal Asahan ditangkap. (Foto: Istimewa).

JABARNEWS I ASAHAN – Dua orang perempuan di Kabupaten Asahan, Sumatra Utara berinisial Y (40) dan AE (24) ditangkap polisi disekitar Lingkungan 10, Kelurahan Binjai Serbangan, Kecamatan Air Joman, Asahan.

Baca Juga:  Komplotan Pencuri Motor Asal Asahan Digulung Polisi, Dua Pelaku Masih di Bawah Umur

Kasi Humas Polres Asahan, Ipda Charles Sianipar mengatakan, kedua perempuan tersebut ditangkap setelah melakukan transaksi narkoba dengan polisi yang melakukan under cover by di Jalan Maria Ulfa Santosa.

Baca Juga:  Tolak Omnibus Law, Ratusan Massa Grudug Gedung DPRD Kota Cirebon

“Dari tersangka disita narkoba jenis sabu seberat 6,40 gram,” ucapnya, Selasa (14/6/2022).

Kata dia, penangkapan berawal atas adanya informasi dari masyarakat terkait peredaran narkoba yang dilakukan kedua pelaku di sekitar jembatan penghubung Kecamatan Air Joman dan Kecamatan Sei Kamah.

Baca Juga:  Tunggu Pembeli di Jalan, Pengedar Narkoba Asal Asahan Ditangkap Polisi

“Untuk menyelidiki laporan tersebut, polisi melakukan under cover by,” ungkap Charles.

Pages ( 1 of 2 ): 1 2

Tinggalkan Balasan