Daerah

Bagikan Bansos Jelang Hari Bhayangkara, Polsek Bungursari Purwakarta dapat Doa Terbaik Dari Para Lansia

×

Bagikan Bansos Jelang Hari Bhayangkara, Polsek Bungursari Purwakarta dapat Doa Terbaik Dari Para Lansia

Sebarkan artikel ini

JABARNEWS | PURWAKARTA – Jajaran Polsek Bungursari, Polres Purwakarta mengaku terharu saat melaksanakan kegiatan bakti sosial (baksos) kepada warga dengan memberikan paket sembilan bahan pokok (sembako).

Pasalnya warga termasuk lanjut usia (lansia) dan jompo banyak yang mendoakan murah rezeki dan kesehatan kepada polisi.

Baca Juga:  Pemkab Garut Akan Sapu Bersih Angkutan Online

“Saya sempat terharu dan merasa semakin bersemangat saat menyerahkan bantuan sosial dan turut didoakan oleh warga berupa keberkahan, murah rezeki dan kesehatan,” ucap Kapolres Purwakarta, AKBP Suhardi Hery Haryanto, melalui Kapolsek Bungursari, Kompol H Budi Harto, Rabu (15/6/2022).

Baca Juga:  Kejam! Seorang Perempuan Lansia Dibuang ke Got oleh Orang Tak Dikenal di Bogor

Kapolsek yang dikenal sangat bermasyarakat tersebut mengatakan, sasaran bansos salurkan kepada warga yang kurang mampu, kaum dhuafa, lansia, jompo dan maupun sakit menahun.

Baca Juga:  Cegah Peredaran Narkoba, Polres Purwakarta Edukasi Mahasiswa Baru

“Penyerahan baksos ini diberikan langsung secara door to door ke rumah-rumah warga khusus para lansia dan jompo di wilayah Desa Dangdeur, Kecamatan Bungursari, Kabupaten Purwakarta,” jelas Budi.

Pages ( 1 of 2 ): 1 2

Tinggalkan Balasan