Ribuan Jamaah Padati Shalat Iduadha di Universitas Muhammadiyah Sukabumi

Jamaah shalat Iduladha. (Foto: sukabumiupdate.com)

JABARNEWS | SUKABUMI – Shalat Iduladha yang digelar di Masjid Al Umm dan Lapangan Univeristas Muhammadiyah Sukabumi, Kelurahan/Kecamatan Cikole didapati ribuan jamaah, Sabtu (9/7/2022) pagi.

Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Sukabumi sekaligus Ketua Badan Harian UMMI, H Heriyanto menerangkan, banyak hikmah yang dipetik pada Hari Raya Iduladha. Salah satunya terkait ketaatan seorang hamba kepada Allah SWT.

Baca Juga:  Polisi Kantongi Ciri-Ciri Pelaku Geng Motor Penyerang Warga di Sukabumi

“Kita menapaki perjalanan hidup dari Nabiyullah Ibrahim. Banyak hikmah yang bisa kita lakukan sehingga kita diingatkan bagaimana pentingnya ketaatan kita kepada Allah,” katanya usai salat Iduladha.

Baca Juga:  Inilah Cara RW di Purwakarta Cegah Peredaran Narkoba

Dia mengatakan, Muhammadiyah memaknai hari raya Iduladha bukan hanya sekedar ketaatan kepada Allah SWT tetapi juga ketaatan kepada perserikatan.

“Kita ingin bahwa majelis tarji yang sudah menetapkan bagaimana perhitungan awal shaum itu ditaati oleh seluruh warga Muhammadiyah dan ini melalui pergulatan yang cukup kuat tidak serta merta,” tuturnya melansir dari sukabumiupdate.com.

Baca Juga:  Kemendes PDTT Pertahankan Status Badan Publik Informatif, Terima Penghargaan dari Ma'ruf Amin