Pilih Lapor Polisi Usai Diinjak Wakil Ketua DPRD Depok, Sopir Truk: Saya Minta Keadilan Hukum Aja

Waki Ketua DPRD Depok terekam kamera sedang menginjak sopir truk. (foto: istimewa)

JABARNEWS │ DEPOK –  Aksi tindak kekerasan yang dilakukan Wakil Ketua DPRD Kota Depok, Tajudin Tabri terhadap seorang sopir truk bernama Ahmad Misbah tiba-tiba viral di media sosial.

Meski Tajudin sempat meminta maaf, pria berusia 24 tahun itu memilih melaporkan tindak kekerasan yang dialaminya itu kepada pihak kepolisian.

Baca Juga:  Ini Pengakuan Sopir Truk Pengangkut Kotak Suara yang Tersambar Kereta Api di Serdang Bedagai

“Iya betul, sudah beres kami sudah melaporkan ke polisi,” kata Misbah dikutip detikcom, Sabtu (24/9/2022).

Kasus tindak kekerasan yang dialaminya itu, kata Misbah, ia laporkan ke Polres Metro Depok. Laporan itu ia layangkan pada Jumat (23/9) sore, sekitar pukul 17.00 WIB.

Baca Juga:  DPRD Kota Bandung Sambut Baik Adanya Aplikasi Berzakat

Misbah melaporkan politisi Partai Golkar itu atas tindakan penganiyaan. Ia mengaku sudah menyerahkan sejumlah bukti kepada pihak kepolisian, termasuk hasil visum.

Baca Juga:  Uu Ruzhanul Ulum: Kader Posyandu Harus Paham Dunia Digital

“Kita laporkan soal penganiayaan. Ada bukti visumnya juga,” tutur Misbah.

Misbah pun menjelaskan tindak kekerasan yang dialaminya itu. Peristiwa berawal saat sedang berada di atas truk. Saat itu, Tajudin yang sudah dalam kondisi marah tiba-tiba datang menghampirinya.