Antisipasi Kecelakaan Lalu Lintas, Polres Tebing Tinggi Tambal Jalan Berlubang

Satlantas Polres Tebing Tinggi menambal jalan berlubang di Kota Tebing Tinggi. (Foto: Istimewa).

JABARNEWS | TEBING TINGGI – Satuan lalu lintas Polres Tebing Tinggi melakukan penambalan sejumlah ruas jalan yang rusak dan berlubang di Kota Tebing Tinggi.

Kasat Lantas Polres Tebing Tinggi, AKP Dhoraria S Simanjuntak mengatakan, penambalan jalan yang rusak dan berlubang guna mengantisipasi terjadinya kecelakaan lalu lintas.

Baca Juga:  Bongkar Minimarket, Pria Asal Tebing Tinggi Ditangkap

“Ada beberapa titik ruas jalan yang ditambal, salah satu Jalan Diponegoro, Kota Tebing Tinggi,” katanya, Selasa (25/10/2022).

Dia menghimbau seluruh pengguna jalan agar berhati-hati dengan mematuhi tertib berlalu lintas, mengutamakan keselamatan daripada kecepatan. Terutama malam hari saat hujan saat melintasi jalan rusak dan berlubang dapat menyebabkan terjadi kecelakaan.

Baca Juga:  Posting Curi Emas Curian di Facebook, Emak-Emak Asal Tebing Tinggi Ditangkap

“Pengguna jalan agar berhati-hati, terutama saat melintasi jalan rusak berlubang terutama pada malam hari,” ucap Dhoraria.