Evakuasi Rombongan Kapolda Jambi Tertunda, Ini Penyebabnya

Para korban yang tergabung dalam rombongan Kapolda Jambi menunggu dievakuasi
Para korban yang tergabung dalam rombongan Kapolda Jambi menunggu dievakuasi. (foto: istimewa)

JABARNEWS │ BANDUNG – Tim SAR gabungan hari ini gagal melakukan evakuasi rombongan Kapolda Jambi yang mendarat darurat di area Bukit Tamiai, Kerinci, Jambi, Minggu (19/2). Proses evakuasi pun terpaksa dihentikan untuk sementara.

“Dapat kami laporkan, evakuasi korban melalui udara kami hentikan,” ujar Kasi Operasi Basarnas Jambi, Manca, dikutip dari CNN Indonesia, Senin (20/2) malam.

Baca Juga:  Pasangan Selebriti Thoriq Halilintar dan Fuji jadi Buah Bibir Warga Net

Manca pun membeberkan alasan tim SAR tak bisa melakukan evakuasi para korban. Cuaca yang tidak memungkinkan menjadi alasan utama evakuasi terpaksa dihentikan. Para korban yang berjumlah 8 orang pun terpaksa Kembali bermalam di tengah hutan.

Baca Juga:  Keren, Anak Petani di Serdang Bedagai Wakili Sumatera Utara Ikuti STQH Nasional di Jambi

Namun demikian, kata Manca, dua tim SAR yang datang melalui jalur darat dan udara telah sampai di titik lokasi. Mereka membantu menyiapkan tenda darurat dan merawat yang terluka.

Baca Juga:  Pencari Gurita Asal Simeulue Hilang, Perahunya Ditemukan Terdampar di Pantai Meunafa

“Ada dokter dari polisi yang tiba di lokasi dan melaksanakan penanganan medis. Tim yang ada di lokasi sudah membuat tenda darurat dan saling menguatkan antar personel. Logistik untuk sementara cukup,” tandasnya.