Daerah

Dilepas Kajari Purwakarta, 150 Pemudik Pulang Kampung Gratis

×

Dilepas Kajari Purwakarta, 150 Pemudik Pulang Kampung Gratis

Sebarkan artikel ini
Mudik Gratis Kejari Purwakarta. (Foto: Sinarjabar.com)

JABARNEWS | PURWAKARTA – Sebanyak 150 orang diberangkatkan dalam Mudik Gratis tahun 2023 yang diselenggarakan Kejaksaan Negeri (Kejari) Purwakarta pada Selasa (18/4/2023).

Kepala Kejaksaan (Kajari) Purwakarta, Rohayatie dan Kepala Dinas Perhubungan Purwakarta Iwan Soeroso Soediro langsung melepas ratusan perserta mudik gratis ini berangkat ke kampung halamannya.

Baca Juga:  Pemkot Bandung Rencanakan Pembangunan Area Parkir Bertingkat untuk Atasi Parkir Liar

Rohayatie menerangkan, ini pertama kalinya Kejari Purwakarta menyelenggarakan program mudik gratis untuk masyarakat.

Sambungnya, meski demikian masyarakat sangat antusias mengikuti program ini. Ada empat kota tujuan mudik gratis ini yakni Garut, Tasik, Ciamis, dan Banjar.

Baca Juga:  Mudik dari Jakarta ke Bogor, Seorang Perempuan Melahirkan di Bus, Begini Kisahnya

“Alhamdulillah, dengan menggunakan 3 bus, hari ini kita lepas 150 peserta Mudik Gratis Kejari Purwakarta ke 4 kota tujuan,” ujarnya.

Pages ( 1 of 3 ): 1 23