Siapkan Anggaran Rp6 Miliar, Pemkab Karawang Bangun Jembatan Baru di Lokasi Ini

Jembatan milik pengairan yang digunakan warga saat ini
Lokasi jembatan baru yang akan dibangun Pemkab Karawang. (foto: Instagram)

JABARNEWS │ KARAWANGPemkab Karawang segera kembali membangun jembatan baru di wilayahnya. Jembatan baru ini akan menghubungkan wilayah Tirtamulya dengan Kotabaru.

Bupati Karawang, Cellica Nurrachadiana mengatakan, pembangunan jembatan ini akan menggunakan anggaran yang bersumber dari APBD tahun 2023.

Baca Juga:  Pemprov Jabar Mulai Uji Coba Pembukaan Lapangan Gasibu dan Saparua, Begini Aturannya

“Sesuai dengan aspirasi masyarakat, akan segera dibangun (jembatan), karena selama ini masyarakat hanya bisa menggunakan jembatan pengairan dengan lebar 2,5 meter,” ungkap Bupati Cellica melalui akun Instagramnya.

Baca Juga:  Perluasan Program Buruan SAE, Terbukti Bantu Pangan Warga

Karena sempitnya jembatan tersebut, kata Bupati Cellica, Ketika armada truk sampah menuju TPA Jalupang melintasi jembatan ini, kendaraan yang masuk harus bergantian sehingga menimbulkan kemacetan,” jelas Cellica.

Rencananya, kata Bupati Cellica, lokasi pembangunan jembatan baru ini berlokasi sekitar 10 meter dari jembatan milik pengairan tersebut. “Kami buatkan jembatan baru dengan lebar 6 meter dan panjang 45 meter dengan anggaran APBD II sekitar Rp6 miliar,” ucap Cellica.

Baca Juga:  Jadwal Buka Puasa dan Salat Wilayah Purwakarta, Subang, Karawang Minggu 9 April 2023