Ema Sumarna Pastikan Harga Pangan di Kota Bandung Stabil

Ema Sumarna
Pelaksana Harian (Plh) Wali Kota Bandung Ema saat meninjau Pasar Cihapit, Kota Bandung pada Rabu (13/7/2023). (Foto: Istimewa).

JABARNEWS | BANDUNG – Pelaksana Harian (Plh) Wali Kota Bandung Ema Sumarna menyebut bahwa harga pangan di daerahnya stabil.

Hal tersebut dikatakan Ema saat mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau Pasar Cihapit, Kota Bandung pada Rabu (13/7/2023) pagi.

Baca Juga:  Keren... Kota Bandung Miliki Rute Aman Selamat Sekolah, Ini Fungsinya

“Di Bandung alhamdulillah tidak ada persoalan, kelangkaan tidak ada, tidak ada dinamika harga naik signifikan selain daging ayam yang tadi terpantau di pasar,” kata Ema usai mendampingi Presiden Jokowi meninjau Pasar Cihapit.

Baca Juga:  Angka Pengangguran Kota Bandung Sentuh Angka 11,4 Persen, Akankah Bisa Turun di Akhir Tahun 2022?

Lebih lanjut, Ema menjelaskan bahwa pihaknya terus berkoordinasi dengan Badan Urusan Logistik (Bulog) demi memastikan harga pangan tetap terjaga.

“Kami juga selalu berkoordinasi dengan Bulog untuk menjaga harga di pasaran,” tandasnya.

Baca Juga:  Kasus Penyakit Diabetes Masih Tinggi di Kota Bandung