Daerah

Polda Jabar Tangkap Sindikat Judi Online Jaringan Kamboja, Dua Tersangka Terancam 10 Tahun Penjara

×

Polda Jabar Tangkap Sindikat Judi Online Jaringan Kamboja, Dua Tersangka Terancam 10 Tahun Penjara

Sebarkan artikel ini
Judi Online
Ilustrasi Judi Online. (Foto: Ist/Net).

JABARNEWS | BANDUNG – Direktorat Reserse Siber (Ditreskrimsus) Polda Jawa Barat berhasil membongkar jaringan judi online internasional asal Kamboja, dengan menangkap dua orang tersangka berinisial A dan JH yang diduga kuat menjadi bagian dari sindikat tersebut.

Direktur Ditreskrimsus Polda Jabar, Kombes Pol Resza Ramadianshah, mengatakan penangkapan dilakukan setelah pihaknya menerima laporan dari masyarakat terkait aktivitas mencurigakan yang mengarah pada praktik judi daring.

Baca Juga:  Polda Jabar Angkat Bicara Soal Video Viral Penangkapan Penjahat di Tol Pasirkoja

“Kami temukan bahwa paspor atas nama JH memiliki cap keberangkatan ke Kamboja, dan ia pernah bekerja di sana pada tahun 2022,” ujar Resza dalam konferensi pers di Bandung, Selasa (20/5/2025).

Baca Juga:  Ini Kronologi Kecelakaan di Sumedang yang Akibatkan Seorang Balita Meninggal Dunia

Menurut penyelidikan, JH berperan sebagai marketing atau promotor situs judi online. Ia menyebarkan informasi situs melalui berbagai kanal media sosial, serta memantau perkembangan aktivitas para pemain.

Baca Juga:  Segera Daftar Bandung Culture Run 2025, Bank bjb Bagikan Tiket Gratis

“Saat bekerja di Kamboja, JH tercatat sebagai supervisor telemarketing di perusahaan penyedia layanan judi daring. Setelah kembali ke Indonesia pada 2023, dia masih aktif menjalankan perannya secara daring,” jelas Resza.

Pages ( 1 of 3 ): 1 23