Daerah

Tampil di West Java Festival 2025, Tari Maranggi Angkat Cita Rasa Lokal Purwakarta

×

Tampil di West Java Festival 2025, Tari Maranggi Angkat Cita Rasa Lokal Purwakarta

Sebarkan artikel ini
Penari Tari Maranggi Purwakarta tampil di West Java Festival 2025
Penari dari Sanggar Purwakarta Istimewa akan menampilkan Tari Maranggi di West Java Festival 2025, Bandung. (Foto: Instagram @thewestjavafest)

JABARNEWS | PURWAKARTA – Tari Maranggi Purwakarta siap memeriahkan West Java Festival 2025 (WJF 2025) yang akan digelar di Kiara Artha Park, Kota Bandung, pada Sabtu, 8 November 2025.

Melalui unggahan akun resmi Instagram West Java Festival, @thewestjavafest, panitia mengajak masyarakat untuk menyaksikan langsung penampilan khas dari Purwakarta tersebut.

Baca Juga:  Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika Puji Pengelola Rest Area, Gegara Apa?

“Nantikan pertunjukan Tari Maranggi dari Sanggar Purwakarta Istimewa di #WJF2025 ya!” tulis akun Instagram tersebut, dikutip Jumat (7/11/2025).

Tari Maranggi, Perpaduan Seni dan Cita Rasa Purwakarta

Tari Maranggi lahir dari inspirasi kuliner legendaris Purwakarta, Sate Maranggi, yang dikenal dengan cita rasa gurih, manis, dan berpadu aroma rempah yang khas.

Baca Juga:  Cegah Pelajar Keluyuran, Om Zein Akan Bentuk Satgas Pengawasan Jam Malam di Purwakarta

Gerakannya dinamis, enerjik, dan ceria, mencerminkan semangat masyarakat Purwakarta yang kuat dan penuh kehidupan.

Para penari membawa hihid, kipas anyaman bambu yang biasanya digunakan untuk mengipas bara api saat memanggang sate.

Dalam setiap gerakan, penari mengibaskan hihid tersebut seirama musik tradisional, menciptakan simbolisasi antara api, rasa, dan semangat hidup.

Baca Juga:  Fakta Terbaru Sidang Kasus Korupsi Bandung Smart City, Mantan Pejabat Dishub Beri Kesaksian

Tarian ini menjadi simbol kebanggaan daerah—perpaduan antara rasa, budaya, dan semangat Purwakarta yang menggugah selera serta memperkenalkan kearifan lokal ke pentas nasional.

“Tari Maranggi menari di antara cita rasa dan budaya, menggugah selera dengan gerak yang penuh makna,” tulis akun Instagram @thewestjavafest.

Pages ( 1 of 4 ): 1 234