Persib

Persib vs Malut United: Hodak Absen, Klok Incar Poin Penuh di Ternate

×

Persib vs Malut United: Hodak Absen, Klok Incar Poin Penuh di Ternate

Sebarkan artikel ini
Konferensi pers jelang laga Persib vs Malut United Super League 2025.
Asisten pelatih Igor Tolic dalam konferensi pers jelang laga Persib vs Malut United di Ternate. (Foto: Persib.co.id)


JABARNEWS | TERNATE – Pertarungan sengit Persib vs Malut United bakal tersaji dalam laga tunda pekan ke-12 Super League 2025/26. Duel ini dijadwalkan berlangsung di Stadion Kie Raha, Ternate, pada Minggu (14/12/2025) pukul 13.50 WIB.

Baca Juga:  Umuh Muchtar Nyatakan Mundur dari Kursi Manajer Persib Bandung

Dalam pertandingan ini, Pangeran Biru tampil tanpa komando langsung pelatih kepala, lantaran Bojan Hodak dipastikan absen akibat akumulasi kartu kuning.

Baca Juga:  Tanggul Sungai Citepus Ambruk, Belasan Keluarga Terpaksa Dievakuasi

Sebagai gantinya, asisten pelatih Igor Tolic akan mengambil alih kendali taktik di pinggir lapangan.

Meski demikian, Tolic menegaskan bahwa komunikasi dengan Hodak tetap berjalan intensif guna meracik strategi terbaik.

Baca Juga:  Tekan Kenaikan Harga Sembako, Pemkot Bandung Kembali Gelar Pasar Murah di 30 Kecamatan

Ia memastikan tim pelatih telah mengantisipasi berbagai skenario permainan sejak peluit awal berbunyi.

Pages ( 1 of 3 ): 1 23