Daerah

13 Kecamatan di Garut Harus Kembalikan Rp2,1 Miliar ke Kas Negara, Tenggat hingga Agustus 2025

×

13 Kecamatan di Garut Harus Kembalikan Rp2,1 Miliar ke Kas Negara, Tenggat hingga Agustus 2025

Sebarkan artikel ini
Nurdin Yana
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Garut Nurdin Yana. (Foto: Istimewa).

JABARNEWS | GARUT – Sebanyak 13 kecamatan di Kabupaten Garut diminta untuk mengembalikan uang negara sebesar Rp2,1 miliar berdasarkan hasil temuan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) tahun anggaran 2024. Tenggat waktu pengembalian ditetapkan paling lambat hingga 20 Agustus 2025.

Baca Juga:  Nurdin Yana: ASN Ikrar Netral di Pilkada Garut 2024

Hal tersebut disampaikan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Garut, Nurdin Yana, kepada wartawan di Garut, Jumat (25/7/2025).

“Targetnya sampai Agustus, kalau tidak sesuai target ya pasti ada sanksinya,” tegas Nurdin.

Baca Juga:  Informasi Jadwal Imsak Hari Ke-9 Untuk Wilayah Kabupaten Purwakarta

Ia menjelaskan, temuan BPK menunjukkan adanya pelaporan administrasi yang tidak sah di 13 kecamatan dari total 42 kecamatan yang ada di Garut. Hal ini menyebabkan pemerintah kecamatan bersangkutan wajib mengembalikan dana yang telah digunakan, sebagai bentuk pertanggungjawaban keuangan negara.

Baca Juga:  Nurdin Yana Ungkap Anggaran Dokumentasi Bupati Garut: Bukan Rp1,8 Miliar, Tapi Ratusan Juta

Kecamatan yang tercatat dalam temuan BPK tersebut meliputi Caringin, Banjarwangi, Cikelet, Cigedug, Cilawu, Cisewu, Cisurupan, Karangpawitan, Limbangan, Leles, Peundeuy, Singajaya, dan Pameungpeuk.

Pages ( 1 of 2 ): 1 2