17 Kabupaten/Kota di Jabar Raih Opini WTP Lima Kali Beruntun, Ridwan Kamil Sampaikan Hal Ini

Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat menghadiri Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Akuntansi dan Pelaporan Keuangan Pemerintah Tahun 2022 di Gedung Dhanapala, Kementerian Keuangan RI, Jakarta, Kamis (22/9/2022). (Foto: Kemenkeu).

JABARNEWS | JAKARTA – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menghadiri Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Akuntansi dan Pelaporan Keuangan Pemerintah Tahun 2022 di Gedung Dhanapala, Kementerian Keuangan RI, Jakarta, Kamis (22/9/2022).

Rakernas Akuntansi tahun ini digelar sebagai upaya mewujudkan akuntabilitas dan keuangan negara. Adapun tema Rakernas tahun ini yakni ‘Mengawal Akuntabilitas Keuangan dan Kinerja untuk Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat’.

Baca Juga:  Bekasi Diguyur Hujan Deras, Sejumlah Lokasi Tergenang Banjir

Pada acara tersebut, sebanyak 17 Kabupaten/Kota di Jabar berhasil meraih penghargaan Opini WTP 5 kali berturut-turut dalam kurun 2017-2022 dari Kementerian Keuangan RI.

Baca Juga:  Ridwan Kamil Harap Jembatan Gantung Simpay Asih Bisa Tingkatkan Ekonomi Warga

Adapun rinciannya sebagai berikut: Kabupaten Bandung, Kabupaten Bekasi, Kabupaten Ciamis, Kabupaten Cirebon, Kabupaten Garut, Kabupaten Kuningan, Kabupaten Majalengka, Kabupaten Pangandaran, Kabupaten Karawang, Kabupaten Purwakarta, Kabupaten Sumedang dan Kabupaten Sukabumi. Sementara untuk kategori kota, yaitu Kota Bogor, Kota Cimahi, Kota Cirebon, Kota Sukabumi, dan Kota Tasikmalaya.

Baca Juga:  Dikagetkan Era 4.0 dan Covid-19, Ridwan Kamil Minta ASN di Bekasi Beri Pelayanan Maksimal

Dalam sambutannya, Menteri Keuangan Sri Mulyani mengapresiasi para menteri, pimpinan lembaga negara, dan kepala daerah yang telah menyampaikan laporan keuangan dengan baik. Hal itu merupakan sebagai bagian dari komitmen nyata transparansi akuntabilitas publik.