Banjir Rendam Puluhan Rumah di Medan, Ketinggian Air Mencapai 1,5 Meter

Banjir rendam Kota Medan.(Foto: istimewa)

JABARNEWS I MEDAN – Intensitas curah hujan cukup tinggi, ratusan rumah di Kecamatan Medan Maimun, Kota Medan Sumatra Utara terendam banjir. Ketinggian air antara 50 sentimeter sampai 1,5 meter, Sabtu (9/4/2022).

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Medan mengatakan, banjir di Kota Medan akibat intensitas hujan cukup tinggi sejak Jumat (8/4/2022) malam sampai Sabtu dinihari yang menyebabkan meluapnya sungai Deli sehingga merendam puluhan rumah di Kecamatan Medan Maimun.

Baca Juga:  Fakta-fakta Ikan Arapaiman yang Sempat Ditemukan di Garut

Data BPBD, sebanyak 86 rumah warga di Jalan Letjen Suprapto Lingkungan 3 dan 4, Kelurahan Aur, Kecamatan Medan Maimun, Kota Medan terendam banjir dengan ketinggian air antara 50 sentimeter sampai 1,5 meter.

Baca Juga:  Basarnas Nias Ajak Masyarakat Berpartisipasi Perangi Korupsi

Kepala Lingkungan 3, Kelurahan Aur, Yudhi Pramana mengatakan, banjir di Kelurahan Aur akibat intensitas hujan tinggi dan meluapnya sungai Deli menyebabkan puluhan rumah terendam banjir.

Baca Juga:  Jalan dan Jembatan Putus di Dolok Merawan Serdang Bedagai Dibangun, Anggarkan Rp 8,4 Miliar

“Ketinggian air mencapai 1,5 meter, sebagian warga dievakuasi ke dataran tinggi,” katanya.