Dana Hibah untuk Pilkada 2024 di Kabupaten Bogor Capai Rp131 Miliar, Suryanto Berikan Imbauan Ini

Suryanto
Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor Suryanto. (Foto: Istimewa).

JABARNEWS | BOGOR – Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor Suryanto mengatakan bahwa pihaknya telah menghibahkan anggaran Rp131 miliar untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Suryanto mengatakan bahwa dana hibah itu diberikan kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bogor. Sementara untuk Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) digelontorkan Rp29 miliar.

Baca Juga:  Tunjang Bandara Kertajati, Pemprov Jabar Mulai Kembangkan Kawasan Aerocity

“Kami telah menghibahkan Rp131 miliar untuk KPU dan Rp29 miliar untuk Bawaslu,” kata Suryanto usai pelantikan 1.305 Panitia Pemungutan Suara (PPS) se-Kabupaten Bogor di IPC PMLI, Gadog, Kecamatan Ciawi, Kabupaten Bogor, Minggu (26/5/2024).

Baca Juga:  Ridwan Kamil: Dukung Wisata Air Jatiluhur Untuk Tingkatkan PAD

Dia menjelaskan, anggaran Rp131 M tersebut khusus diperuntukan bagi penyelenggaraan Pilkada untuk memilih Bupati dan Wakil Bupati Bogor. Suryanto menyebut, dari Rp131 miliar tersebut diserap oleh KPU secara bertahap.

Baca Juga:  Polisi Tangkap 21 Pelaku Penyalahgunaan Narkotika di Bogor, Begini Modusnya

“Pada Desember 2023 sudah diambil KPU Rp40 miliar dan Bawaslu Rp10 miliar. Sesuai aturan Kemendagri, pada 2024 ini harus sudah semua diserap. KPU sudah mengambil Rp81 miliar kalau Bawaslu belum karena ada perubahan,” jelasnya.