Daerah

Gegara Sopir Elf Mogok, Ratusan Pemudik Terlantar di Terminal Pasir Hayam Cianjur

×

Gegara Sopir Elf Mogok, Ratusan Pemudik Terlantar di Terminal Pasir Hayam Cianjur

Sebarkan artikel ini
Sejumlah pemudik terlantar di Terminal Pasir Hayam Kabupaten Cianjur. (Foto: suarabogor.id)

JABARNEWS | CIANJUR – Nasib malang menimpa ratusan pemudik asal Kabupaten Cianjur. Mereka terlantar di Terminal Pasir Hayam Kabupaten Cianjur akibat sejumlah supir elf melakukan aksi mogok, Rabu (27/4/2022).

Aksi mogoknya puluhan sopir elf ini karena adanya sweeping dan perusakan mobil diduga travel gelap.

Baca Juga:  Brimob Polda Jabar Gelar Operasi Yustisi, Cegah Covid-19 di Libur Tahun Baru

Seorang pemudik bernama Rohmah (52) mengaku, sudah terlantar sejak subuh lantaran menunggu elf yang akan mengantar dirinya ke kampung halaman tidak jadi berangkat. Pemudik asal Bogor ini, tidak mengetahui kenapa harus menunggu lama hingga pukul 16.00 WIB.

Baca Juga:  Jabar Siap Hadapi Krisis Sampah! Sarimukti Berbenah, Legok Nangka Jadi Solusi 2028

“Sudah dari subuh, nunggu di dalam mobil, tetapi belum berangkat-berangkat, enggak tahu kenapa,” ujarnya, Rabu (27/4/2022).

Ia menerangkan, semestinya dirinya dan beberapa pemudik lainnya sudah berangkat sejak pukul 06.00 WIB. Namun karena adanya aksi mogok ini, akan lebih lama sampai ke kampung halamannya di Kecamatan Pasir Kuda, Cianjur Selatan.

Baca Juga:  Hari Pertama Pasar Murah, Lebih dari 100 kg Telur Ludes
Pages ( 1 of 2 ): 1 2

Tinggalkan Balasan