H. Rustandie Hadiri Acara Jalan Santai di Desa Mulyamekar, Dukung Pembangunan Masyarakat Sehat

JABAR NEWS | PURWAKARTA – Anggota DPRD Jawa Barat (Jabar), H. Rustandie menyampaikan apresiasi terhadap pelaksanaan Jalan Santai yang digelar Pemerintah Desa (Pemdes) Mulyamekar, Kabupaten Purwakarta.

Selain acara jalan santai yang diikuti ribuan masyatakat Desa Mulyamekar dan masyarakat sekitar juga digelar kegiatan senam ibu-ibu yang berjalan meriah dan lancar.

“Saya melihat dan rasakan, acara Jalan Santai ini berjalan sangat meriah. Ini adalah wujud bahwa antara Pemdes, pemuda dan masyarakat Desa Mulyamekar terjalin kerjasama yang cukup baik,” kata Rustandie saat memberikan sambutannya, Minggu (27/08/2017).

Baca Juga:  Anggota DPRD Cianjur Soroti Buruknya Pengelolaan Anggaran Disdikbud

Sebagai anggota DPRD Jabar, Rustandie mengajak Pemdes dan seluruh masyarakat Desa Mulyamekar untuk terus bekerjasama membangun desanya.

Karena pembangunan suatu wilayah tidak hanya bisa dilakukan bisa dilakukan oleh pemerintah saja, namun butuh peran dan dukungan dari masyatakat.

“Saya juga melihat potensi di Desa Mulyamekar ini cukup besar. Oleh karena itu mari kita terus bekerja keras, bekerja cerdas sehingga hasil yang diraih bisa sesuai dengan yang kita harapkan,” ucapnya.

Baca Juga:  Debat Pilkada Karawang 2020 Akan Usung Tema Ini

Sementara itu Kepala Desa (Kades) Mulyamekar, H. Empih mengucapkan terima kasih kepada H. Rustandie yang telah memberikan dukungannya hingga acara tersebut bisa berjalan.

Ucapan terima kasih juga ia sampaikan kepada panitia penyelenggara Jalan Santai. Kendati dengan waktu yang relatif singkat, kegiatan Jalan Santai bisa berjalan lancar dan aman.

“Saya mewakili Pemdes Mulyamekar mengucapkan terima kasih kepada H. Rustandie memberikan dukungannya dalam acara ini.

H. Empih menjelaskan acara Jalan Santai ini sengaja dilaksanakan untuk turut serta memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-72 di tahun ini.

Baca Juga:  Bulog Cabang Bandung Sebut Saat Ini Stok Minyak Sudah Kosong

“Acara itu juga sengaja digelar sebagai ajang silahturahmi antar warga yang mungkin setiap hari jarang bertemu karena sibuk bekerja.

Untuk diketahui, acara Jalan Santai tersebut dilaksanakan dari pukul 07.00 WIB, dengan Start dan Finish di Kampung Sadang, Purwakarta.

Bagi peserta yang beruntung bisa membawa hadiah yang telah disiapkan panitia, dengan hadiah utama 1 Unit sepeda motor. (Zal)

Jabar News | Berita Jawa Barat