Daerah

Hilang di Sungai Tapak Gajah, Remaja Asal Deli Serdang Ditemukan Tidak Bernyawa

×

Hilang di Sungai Tapak Gajah, Remaja Asal Deli Serdang Ditemukan Tidak Bernyawa

Sebarkan artikel ini
Evakuasi jasad remaja asal Asahan dari sungai Tapak Gajah.(istimewa).

JABARNEWS I DELI SERDANG – Seorang remaja di Kabupaten Deli Serdang atas nama Rian (16) ditemukan tim SAR gabungan di aliran sungai Tapak Gajah di Desa Tanduk Raga, Kecamatan STM Hilir, Kabupaten Deli Serdang.

Baca Juga:  Nekat Lawan Arah, Seorang Pengendara Motor di Bogor Tewas Akibat Tabrak Truk

“Korban ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa,” kata Humas Basarnas Medan, Sariman Sitorus, Jumat (11/8/2023).

Dia mengatakan, peristiwa berawal saat korban dan rekan-rekannya mandi di sungai Tapak Gajah. Tiba-tiba korban terseret arus sungai dan dilaporkan hilang.

Baca Juga:  Polisi Ungkap Kronologi Kelompok Remaja Aniaya Pengendara Motor di Sukabumi

“Warga sudah melakukan pencarian, namun korban tidak ditemukan, hilangnya korban dilaporkan ke kantor Basarnas Medan,” terangnya.

Sariman menambahkan, adanya laporan orang hilang, tim rescuer Basarnas Medan turun ke lokasi untuk melakukan operasi SAR di sungai Tapak Gajah dengan menggunakan perahu LCR.

Baca Juga:  Hendak Berburu Biawak, Dua Orang Pria di Kota Banjar Terbawa Arus Sungai Citanduy
Pages ( 1 of 2 ): 1 2