Jalan Cikarang-Cibarusah Bekasi Ganti Nama Jadi KH. Raden Ma’mun Nawawi, Simak Penjelasannya Disini

KH. Raden Ma'mun Nawawi
Jalan Cikarang-Cibarusah Bekasi Ganti Nama Jadi KH. Raden Ma'mun Nawawi. (Foto: Inilah.com).

JABARNEWS | BEKASI – Jalan Cikarang-Cibarusah resmi berganti nama menjadi Jalan KH. Raden Ma’mun Nawawi setelah mendapatkan persetujuan pemerintah.

Jalan tersebut merupakan ruas alternatif penghubung Kabupaten Bekasi dengan Kabupaten Karawang dan Bogor.

Asisten Pemerintahan dan Kesra Kabupaten Bekasi Sri Enny Mainarti mengatakan, nama jalan itu resmi berganti sejak diterbitkan Keputusan Gubernur Jawa Barat nomor 124.4/Kep.698-Pemotda/2022 tentang penamaan Jalan KH. Raden Ma’mun Nawawi pada 3 November 2022.

Baca Juga:  Pengamat Kritisi Soal Pengelolaan Bank Sampah di Kabupaten Bekasi

“Pergantian nama jalan sepanjang 22,9 kilometer dimulai dari perempatan pos Polres Metro Bekasi Jurong hingga Tugu Batas Kabupaten Bekasi dengan Kabupaten Bogor di Kecamatan Cibarusah,” kata Sri usai memimpin sosialisasi perubahan nama jalan KH. Raden Ma’mun Nawawi di Gedung Wibawa Mukti, komplek Pemkab Bekasi, Rabu (21/12/2022).

Baca Juga:  Pemkab Bekasi Gelontorkan Anggaran Rp737 Miliar Demi Bangun Ini

Dia menyebutkan, perubahan nama jalan itu merupakan bentuk dukungan Pemerintah Kabupaten Bekasi terhadap usulan KH. Raden Ma’mun Nawawi sebagai Pahlawan Nasional atas usulan masyarakat.

Baca Juga:  Dua Rumah Tetangga Firli Bahuri di Bekasi Turut Digeledah Polisi, Siapa Mereka?