Daerah

Kemenag Purwakarta: Selamat Atas Pelantikan Menteri Kabinet Indonesia Maju

×

Kemenag Purwakarta: Selamat Atas Pelantikan Menteri Kabinet Indonesia Maju

Sebarkan artikel ini

JABARNEWS | PURWAKARTA – Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Purwakarta, H Tedi Ahmad Junaedi mengucapkan selamat kepada para tokoh yang masuk dalam Kabinet Indonesia Maju Presiden Joko Widodo- Wakil Presiden Ma’ruf Amin periode 2019-2024.

Baca Juga:  Ke Purwakarta, Syaiful Huda Serahkan Ratusan Beasiswa Mahasiswa

H Tedi mengatakan menteri-menteri yang terpilih adalah menteri-menteri yang memiliki kapabilitas, bisa bekerja sama dan bisa menjalankan semua program Presiden.

“Semoga seluruh menteri bisa bekerja sama dan menjalan semua program kerja Presiden,” kata H. Tedi, Rabu (23/10/2019).

Baca Juga:  308 Bangunan SD di Karawang Rusak

Ia pun berharap, semoga kinerja Menteri di Kabinet Indonesia Maju bisa langsung dirasakan oleh masyarakat.

“Selamat kepada para tokoh yang terpilih sebagai menteri di Kabinet Indonesia Maju, semoga seluruh harapan rakyat bisa terwujud dan membawa Indonesia menjadi lebih maju lagi dalam segala bidang,” ucapnya. (Gin)

Baca Juga:  Penimbunan BBM Bersubsidi di Bogor, Mobil Boks Dimodifikasi Seperti Ini

Tinggalkan Balasan