Korban Banjir Serdang Bedagai Gunakan Batang Pisang Jadi Perahu Darurat

Banjir Serdang Bedagai
Warga gunakan batang pisang sebagai perahu darurat. (Foto: Ahmad/JabarNews).

JABARNEWS | SERDANG BEDAGAI – Minimnya perahu di lokasi banjir, warga Dusun 3 Kampung Mandailing, Desa Sei Rampah, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai memanfaatkan batang pisang sebagai perahu darurat.

Baca Juga:  Bupati Anne Tinjau Pembangunan Unit Transfusi Darah Kabupaten Purwakarta

Pantauan di lapangan, Selasa (13/12/2022) sejumlah warga masih menggunakan batang pisang sebagai perahu darurat untuk mengangkut barang-barang mereka dari lokasi banjir.

Hal itu disebabkan minimnya perahu evakuasi di lokasi banjir sehingga warga menggunakan beberapa batang pisang diikat menjadi satu menjadi perahu darurat.

Baca Juga:  Hanyut di Sungai Nauli, Bocah Asal Serdang Bedagai Ditemukan Tewas

“Tidak ada perahu, jadi kami gunakan batang pisang sebagai perahu darurat,” ujar Anto.

Kata dia, warga gunakan batang pisang sebagai perahu darurat akibat minimnya perahu evakuasi yang ada di lokasi banjir. Sehingga warga menggunakan apa yang ada sebagai alat evakuasi.

Baca Juga:  Peras Pekerja Jalan Tol, Dua Warga Serdang Bedagai Ditangkap Polisi