Longsor di Cicurug Sukabumi Rusak Rumah Warga

Ilustrasi longsor terjang rumah warga. (Foto: anggunpaud.kemdikbud.go.id)

JABARNEWS | SUKABUMI – Sebuah rumah di Kampung Sindangpalay, Desa Pasawahan, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi rusak akibat diterjang material longsor pada Sabtu (7/5/2022) malam.

P2BK Kecamatan Cicurug, Dodi Firmansyah mengatakan, longsor yang terjadi Desa Pasawahan akibat dari hujan deras yang mengguyur pada sore hingga malam pada Sabtu (7/5/2022). Akibatnya sekitar pukul 19.00 WIB rumah milik Nadi rusak terkena material longsor.

Baca Juga:  Duh! Oknum Penjual di Kota Bandung Jual Minyak Goreng di Atas HET, Capai Rp45 Ribu

Meski demikian, beruntung dalam musibah ini tidak sampai menimbulkan korban jiwa.

“Hujan deras mengakibatkan tebing setinggi 8 meter, lebar 2 meter dan panjang 8 meter longsor,” katanya, Sabtu (7/5/2022).

Baca Juga:  Longsor dan Angin Puting Beliung Terjang Sejumlah Desa di Sukabumi, Ratusan Orang Terdampak

Ia menerangkan, rumah milik Nadi tersebut dihuni oleh 3 Kepala Keluarga atau 10 jiwa. Adapun kerusakannya pada bagian dinding belakang rumah akibat terdorong material longsoran.

Baca Juga:  Selebrasi Kreativitas Anak, Disdik Purwakarta Gelar Festival Makanan dan Minuman Sehat Bagi Pelajar