Hal senada disampaikan Camat Cikalongkulon, Iyus Yusuf. Dari sekitar 250 siswa yang mengalami keracunan di wilayahnya, hampir seluruhnya telah kembali bersekolah.
“Sebagian besar siswa sudah pulang dan kembali bersekolah. Tinggal lima orang yang masih dirawat di rumah sakit, terdiri dari empat orang dewasa dan satu anak,” kata Iyus.
Sementara itu, Humas RSUD Sayang Cianjur Raya, Sandi, menjelaskan bahwa lima pasien yang masih dirawat sebelumnya mengalami gejala keracunan cukup parah.
“Kelima pasien datang dengan kondisi cukup serius, namun sekarang terus membaik. Kami pastikan kondisinya benar-benar pulih sebelum diperbolehkan pulang,” tandasnya. (Red)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News





