Berpusat di Laut, Gempa Bumi Magnitudo 5,6 Guncang Aceh Jaya

JABARNEWS | ACEH JAYA – Gempa bumi berkekuatan magnitudo 5,6 guncang Kabupaten Aceh Jaya, Provinsi Aceh, Jumat (8/10/2021) pada pukul 17.04 WIB.

Badan Meteorologi Klimatologi Geofisika (BMKG) mencatat, episenter gempa terletak pada koordinat 4.42 LU dan 95.43 BT, pada jarak 29 km Barat Daya, Calang, Aceh Jaya pada kedalaman 4 Km. 

Baca Juga:  Belum Direspon Dinas Terkait, Kades Kumpay Tambal Jalan Berlubang

“Pusat gempa di laut dan tidak berpotensi tsunami,” tulis BMKG melalui akun Twitter resmi.

Baca Juga: Mayat Bayi Hanyut di Selokan, Polres Sukabumi Gerak Cepat Amankan Seorang Perempuan

Baca Juga: Resep Gorengan Nangka Crispy Yang Legit Dan Manis

Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiagaan Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA)
Bobby Saputra mengatakan, guncangan berasal dari gempa bumi 5,6 dirasakan masyarakat sekitar Banda Aceh.

Baca Juga:  Warga Kritisi Pembangunan Yang Tak Merata

“Guncangan gempa dirasakan masyarakat Banda Aceh, tapi hanya beberapa detik,” ucapnya.

Kata Bobby, BPBA melalui Pusdalops BPBA terus memantau situasi dan perkembangan di seluruh wilayah Aceh. 

Baca Juga: Satpolair Polres Purwakarta Selamatkan 33 Orang Terjebak Eceng Gondok Waduk Jatiluhur

Baca Juga:  Empat Bulan Hilang, Siswa SMP Ini Dibawa Kabur Teman Facebook

Baca Juga: Bagi Yang Ingin Berhenti Merokok, Dr. Zaidul Akbar: Konsumsi Ini

Saat ini belum ada laporan dari masyarakat tentang kerusakan bangunan maupun hal-hal buruk lainnya akibat gempa tersebut

“Semoga tidak terjadi suatu hal yang diharapkan,” bilangnya. (Ptr)