Bank Bjb dan PT ASPM Kerjasama Potensi Bisnis Nasabah Bidang Peternakan Unggas

JABARNEWS | BANDUNG – Bank bjb dan PT Asputra Perkasa Makmur (ASPM) terkait pemanfaatan fasilitas kredit dan potensi pengembangan bisnis para nasabah di bidang peternakan unggas di masyakat.

Kerja sama ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara Divisi Kredit Ritel bank bjb dengan PT ASPM. Penandatanganan MoU dilakukan di Nara Park, Jalan Ciumbuleuit Kota Bandung, Senin 22 November 2021.

Baca Juga:  Kadisdik Kota Bandung: Hasil "Sikasep", 51 Kepsek Melaju Ke Tahap Diklat

Dalam kesempatan tersebut, dilakukan pula sosialisasi referensi kemitraan bagi debitur bank bjb.

Baca Juga: Kabar Baik dari Atalia Praratya, BOR di Jabar Tinggal 2 Persen

Baca Juga: Pemukiman Warga Porak Poranda, Pemerintah Kabupaten Garut Bakal Telusuri Penyebab Banjir Bandang

Salah satu referensi model bisnis yang disosialisasikan adalah pemanfaatan fasilitas kredit dari Divisi Kredit Ritel untuk pembelian paket usaha di bidang industri peternakan dengan komoditas peternakan ayam ras.

Baca Juga:  Ingat! Diam-diam Gelar Belajar Tatap Muka di Tebing Tinggi, Siap-siap Kena Sanksi

Sosialisasi ini menyasar para calon debitur bank bjb, baik pegawai yang masih aktif, pegawai yang akan memasuki usia pensiun, maupun yang telah pensiun.

Baca Juga: Terpeleset Saat Menjala Ikan, Seorang Nelayan Hilang Terseret Arus Sungai Cimandiri Sukabumi

Baca Juga: BPBD Jabar Sebut Banjir Bandang di Kabupaten Garut Akibat Intensitas Hujan Tinggi

Baca Juga:  Terungkap! Video Asusila Gadis Pramuka Ternyata Pelajar Ciamis

Tujuannya, agar para debitur memiliki kemampuan menjalankan usaha secara mandiri dengan model bisnis yang telah disiapkan.

“Hal ini sekaligus juga merupakan upaya perusahaan dalam memperkuat sinergi bisnis dengan berbagai pihak, dan sebagai bentuk implementasi dari strategi pemasaran mengenai potensi dana debitur,” ungkap Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb Widi Hartoto.***