JABARNEWS | BANDUNG – Seorang pria tanpa identitas ditemukan tewas diduga gantung diri di Flyover Pasupati, tepatnya di Jalan Cikapayang, Kota Bandung, Jumat (31/10/2025) malam.
Petugas gabungan dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Diskar PB) Kota Bandung mengevakuasi jasad korban setelah menerima laporan dari warga.
Komandan Regu (Danru) Rescue Peleton 1 Diskar PB Kota Bandung, Hartono, mengatakan pihaknya mendapat laporan kejadian sekitar pukul 22.26 WIB. Saat petugas tiba di lokasi, korban sudah dalam kondisi meninggal dunia.
“Sudah meninggal. Tidak ada tanda-tanda kehidupan saat kami lakukan evakuasi,” kata Hartono, Jumat (31/10/2025) malam.
Proses evakuasi korban gantung diri di Flyover Pasupati berlangsung dramatis.





