Daerah

Ridwan Kamil Harap BRT Trans Pakuan Jadi Penunjang LRT Jabodebek

×

Ridwan Kamil Harap BRT Trans Pakuan Jadi Penunjang LRT Jabodebek

Sebarkan artikel ini
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meluncurkan operasional BRT Trans Pakuan di Halte Cidangiang, Baranangsiang, Kota Bogor, Jumat (21/7/2023).(Foto: Biro Adpim Jabar).

JABARNEWS | BOGOR – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meluncurkan operasional Bus Rapid Transit (BRT) Trans Pakuan di Halte Cidangiang, Baranangsiang, Kota Bogor,  Jumat (21/7/2023).

Moda transportasi massal yang akan beroperasi di wilayah Kota/Kabupaten Bogor, Kota/Kabupaten Bekasi dan Kota Depok tersebut menjadi feeder atau penunjang untuk Lintas Rel Terpadu (LRT) Jabodebek.

Baca Juga:  Di Tiga Daerah Ini, Ridwan Kamil Sebut Hampir 500 Orang Probable Terpapar Omicron

“Kita memulai program BRT sebagai feeder untuk LRT Jabodebek,” ucap Ridwan Kamil.

Kang Emil, sapaan akrabnya menuturkan, program BRT Trans Pakuan merupakan komitmen Pemda Provinsi Jabar untuk kelancaran transportasi di wilayah aglomerasi Bodebek.

Baca Juga:  Sudah 24 Jam Lebih Anak Ridwan Kamil Belum Ditemukan, Siang Ini Pihak Keluarga Sampaikan Kabar Terbaru

Hadirnya bus tersebut akan memudahkan warga menuju Jakarta melalui LRT dan mengurangi kepadatan lalu lintas oleh kendaraan pribadi.

Pages ( 1 of 2 ): 1 2