Silaturahmi dengan Tokoh Masyarakat, Taufik Hidayat Siap Maju di Pilgub Jabar?

Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Barat Taufik Hidayat saat silaturahmi dengan tokoh masyarakat se-Jawa Barat di Ciumbuleuit, Kota Bandung pada Jumat (2/7/2024). (Foto: Rian/JabarNews).

JABARNEWS | BANDUNG – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Jawa Barat Taufik Hidayat melakukan silaturahmi dengan tokoh masyarakat se-Jawa Barat.

Silaturahmi yang juga dihadiri diselenggarakan di rumah pribadi Taufik Hidayat di Ciumbuleuit, Kota Bandung pada Jumat (2/7/2024).

Baca Juga:  DPRD Kota Bandung Harap RPD 2024-2026 Selaras Transisi Kepemimpinan

Kegiatan ini juga dihadiri petinggi Partai Gerindra Jabar dan Bakal Calon Walikota Bandung Ridwan Dhani Wirianata.

Dalam silaturahmi ini membahas terkait dengan persiapan partai Gerindra dalam menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024.

Baca Juga:  Sangat Murah! Uu Ruzhanul Ulum Ngaku Hanya Rogoh Kocek Rp45 Ribu untuk Operasional Mobil Listriknya

Bahkan, Taufik Hidayat sempat menyatakan kesiapannya untuk maju di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Barat. Hal itu dikatakannya saat menanggapi pertanyaan dari para kader dan tokoh masyarakat.

Baca Juga:  Sebanyak 4.928 Anak di Jabar Telah Disuntik Imunisasi Difteri