Daerah

Sosialisasi Bahaya Judi Online Terus Dilakukan ke Masyarakat

×

Sosialisasi Bahaya Judi Online Terus Dilakukan ke Masyarakat

Sebarkan artikel ini
Indomarco Purwakarta
Unit IV Tipdter Satreskrim Polres Purwakarta saat memeberikan mengedukasi ratusan pegawai PT. Indomarco Purwakarta. (Foto: Dok. Polres Purwakarta).

JABARNEWS | PURWAKARTA – Pihak kepolisian Polres Purwakarta, Polda Jawa Barat terus mengintensifkan upaya pencegahan terhadap bahaya praktik judi online yang marak di seluruh lapisan masyarakat. Salah satunya dengan memberikan edukasi secara masif ke masyarakat.

Seperti yang dilakukan Unit IV Tipdter Satreskrim Polres Purwakarta yang mengedukasi ratusan pegawai PT. Indomarco Purwakarta, pada Kamis, 7 November 2024.

Baca Juga:  Operasi Keselamatan Lodaya 2024, Polres Purwakarta Gencar Edukasi Warga

Selain mengedukasi soal bahaya judi online, Kanit IV Tipdter Satreskrim Polres Purwakarta juga menyampaikan bahaya pinjaman online dan mengajak untuk bijak dalam bermedia sosial.

Baca Juga:  Inkanas Purwakarta Sabet Tujuh Medali di Open Turnamen Nasional UPI Karate Cup 2023

Kapolres Purwakarta, AKBP Lilik Ardiansyah melalui Kasat Reskrim, AKP M Arwin Bachar mengatakan, dalam rangka mengoptimalkan pencegahan judi online dengan optimal, Polres Purwakarta melalui Satgas Judi Online melakukan sosialisasi atau edukasi yang masif ke seluruh lapisan masyarakat.

Baca Juga:  Pos Indonesia Rilis Prangko Istimewa Seri G20

“Sebagai upaya pencegahan, Kami terus melakukan kampanye kesadaran masyarakat yang intensif, yaitu dengan cara mengedukasi terkait dengan risiko kecanduan judi online,” ungkap pria yang akrab disapa Arwin itu.

Pages ( 1 of 2 ): 1 2