Daerah

Walikota Tasikmalaya Pantau Persiapan TOF

×

Walikota Tasikmalaya Pantau Persiapan TOF

Sebarkan artikel ini

JABAR NEWS | KOTA TASIKMALAYA – Walikota Tasikmalaya Budi Budiman hari ini memantau langsung lokasi acara Tasikmalaya Oktober Festival (TOF) 2017.

Lokasi TOF 2017 tersebut berada di Jalan HZ. Mustofa, dari Taman Kota sampai perapatan Cihideung, Kota Tasikmalaya.

Budi mengatakan diadakannya TOF agar warga Kota Tasikmalaya bisa mengenal adanya produk- produk lokal terutama prodak Tasikmalaya itu sendiri.

Baca Juga:  Walah! Seorang Pria di Sukabumi Tewas Setelah Tabrak Warung

“Ini bertepatan HUT Kota Tasikmalaya yang ke-16 tahun. Rencananya tamu dari dari beberapa daerah bahkan luar negeri akan hadir dalam pelaksanaan acara ini,” kata Budi, saat ditemui awak media, Jum’at (13/10/2017).

Baca Juga:  Buka Akses Terisolir di Bogor, Menteri PUPR Tambah Alat Berat

Budi berharap semua pihak bisa bekerjasama dalam pelaksanaan TOF nanti, sehingga bisa berjalan dengan lancar dan sukses.

Sementara itu, Elisa salah satu warga Tasikmalaya mengaku bangga dengan adanya acara TOF ini. Apalagi bisa untuk dijadikan liburan bersama keluarga sambil melihat pameran serta kuliner khas Kota Tasikmalaya.

Baca Juga:  Pasca Kebakaran, Tiga Orang Pekerja Toko Material TB Aries di Cianjur Ditemukan Tewas

“Melihat tempatnya aja saya senang karena dirancang sangat indah. Jadi dari tadi dilokasi ini bawaannya pengen selfie terus, karna hal seperti ini jarang bahkan setahun sekali kayanya,” tutur Elisa. (Yud)

Jabar News | Berita Jawa Barat

Tinggalkan Balasan