Begini Cara Memilih Jasa Tukang Bangunan Yang Tepat

JABARNEWS | BANDUNG – Apakah kamu berencana membangun rumah baru ataupun merenovasi properti lama? Pastinya, kamu memerlukan jasa tukang bangunan yang akan membantumu mewujudkan hunian impian yang diidamkan.

Agar hasilnya memuaskan, kalian disarankan agar tidak terburu-buru dalam memilih jasa tukang bangunan. Dengan begitu kalian bisa mendapatkan tukang yang tepat.

Oleh sebab itu berikut beberapa cara memilih Jasa tukang bangunan yakni:

Pertama. Lakukan Riset Jasa Tukang Bangunan – Setelah kamu memiliki beberapa referensi jasa tukang bangunan berdasarkan rekomendasi teman, keluarga, atau arsitek, kamu pun sebaiknya melakukan riset dengan memeriksa pengalaman dari jasa tukang bangunan tersebut.

Baca Juga:  Nantikan Kolaborasi Dedi Mulyadi dan Baim Wong Dalam Sebuah Aksi

Carilah informasi dari klien terdahulu mengenai kinerja mereka, lalu pilih beberapa jasa tukang bangunan yang paling sesuai dengan kebutuhan kamu dalam membangun rumah baru.

Kedua. Tentukan Waktu Proses Pengerjaan Pembangunan – Hal penting lain yang perlu diperhatikan saat membangun rumah baru adalah waktu. Pastikan kamu memahami jangka waktu yang diperlukan untuk menyelesaikan proyek pembangunan properti agar bisa menentukan tenggat waktu penyelesaian.

Baca Juga:  Kenang Sang Istri, SBY Ciptakan Lagu Berbahasa Jawa

Jika kamu telah mengetahui waktu yang pas dalam pengerjaan proyek pembangunan, silahkan jelaskan kepada jasa tukang bangunan yang sudah kamu pilih agar bisa mengetahui estimasi pembayaran untuk disesuaikan berdasarkan waktu kerja mereka.

Ketiga. Buat Kontrak Kerja dengan Jasa Tukang Bangunan – Meskipun kamu mendapatkan referensi jasa tukang bangunan dari kerabat yang kamu kenal, bukan berarti kamu jadi lebih santai dan fleksibel dalam menerima tukang bangunan tersebut.

Baca Juga:  Ingat, Tak Bermasker di Kota Bogor Kena Denda Rp100.000

Sebaiknya, buatlah kontrak kerja sebagai bentuk perjanjian diantara kamu sebagai pemilik properti dan jasa tukang bangunan yang direkrut untuk mengerjakan proyek. Terdapat dua jenis kontrak yang umum berlaku di Indonesia, yakni kontrak kerja dengan sistem borongan dan kontrak kerja sistem harian. (Red)