Bupati Melawi Umumkan Dirinya dan Anggota Keluarga Positif Covid-19

JABARNEWS | BANDUNG – Bupati Melawi, Panji bersama keluarga dinyatakan positif terpapar virus Corona (Covid-19). Hal itu berdasarkan hasil tes swab yang diberitahukan Kepala Dinas Kesehatan dan juga pemberitahuan Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmiji.

Dikutip dari laman YouTube Suara Kalbar, Panji sendiri yang mengumumkan hasil tes dirinya pada Selasa (2/6/2020).

Baca Juga:  Kemenkes Ungkap Pasien Gangguan Ginjal Akut Karena Konsumsi Obat Merk Ini

Panji secara terbuka mengumumkan hasil pemeriksaan swab dirinya beserta istri dan tiga anak serta mertuanya, yang dinyatakan positif Covid-19.

Dengan tegar, Panji mengaku pengumumannya dibuat sebagai pesan ke masyarakat bahwa orang yang terjangkit virus itu bukanlah aib.

Baca Juga:  Teddy Minahasa Ajukan Banding Usai Dipecat Dengan Tidak Hormat

Dia bersama lima orang lainnya dinyatakan positif dan sedang menjalani isolasi mandiri di rumah dengan pengawasan ketat dari dokter dan para medis. Dirinya juga meminta agar para medis menentukan langkah selanjutnya.

Baca Juga:  Gus Ahad Ungkap Masalah Developer Kopo Permai dan Pemkab Purwakarta, Ini Katanya

“Maka saya dan lima orang lainnya untuk melakukan isolasi di rumah dengan pengawasan ketat dari petugas medis,” kata Panji dalam video tersebut.

Menurut Panji, setelah mendapatkan hasil langsung dari Gubernur Kalbar bahwa dia dan lima orang lainnya positif Covid-19. (Red)