Febri Dipanggil Untuk Yang Kedua Kalinya

JABARNEWS | BANDUNG – Salah satu punggawa Maung Bandung kembali dipanggil oleh Timnas U-23 untuk menjalani pemusatan latihan/training centre (TC) di Jakarta.

Pemusatan latihan tersebut rencananya akan digelar pada tanggal 18 hingga pada tanggal 26 Februari 2018.

Dipanggilnya Febri Hariyadi tersebut merupakan serangkaian agenda Timnas U-23 jelang persiapan ajang Asian Games 2018 cabang olahraga sepakbola di Jakarta dan Palembang pada bulan Agustus mendatang.

Baca Juga:  Ini Hal Yang Terjadi Jika Jantung Tidak Bekerja Dengan baik

Pemanggilan penyerang sayap muda tim Maung Bandung tersebut merujuk pada surat yang dirilis oleh PSSI dengan nomor 11/AGB/108/Il-2018 tertanggal 13 Februari 2018 tentang Pemanggilan Pemusatan Latihan Tim Nasional U-23, Agenda pemusatan latihan atau training centre (TC) Timnas U-23 sendiri akan digelar pada tanggal 18-26 Februari 2018 di Jakarta.

Baca Juga:  Ada Promo Diskon Pemasangan Baru di PDAM Depok, Cek Syaratnya!

“Sehubungan dengan program Tim Nasional U-23 yang akan mengikuti Asian Games 2018 dan Asian Games 2018 di Jakarta pada bulan Agustus 2018, maka dengan ini PSSI memanggil: Sdr. Febri Hariyadi,” begitu tulis surat PSSI bertandatangan Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha.

Dipanggilnya Febri untuk menjalani TC bersama Timnas U-23 ini adalah kali keduanya setelah sebelumnya ia bersama bek kanan, Henhen Herdiana telah mengikuti TC Timnas U-23 pada 15-21 Januari lalu.

Baca Juga:  PPP Final Usung Pasangan Yesi-Adly Di Pilkada Karawang, Begini Alasannya

Berbeda dengan pemanggilan pemain yang kedua ini, nama Henhen tidak ikut masuk dalam surat yang dirilis oleh pihak PSSI. (Fin)

Sumber berita ini diambil dari persib.co.id

Jabarnews | Berita Jawa Barat