Janji PLN Di Musim Mudik: Siaga 24 Jam, Terjunkan 246 Petugas Pemantau Listrik

JABARNEWS | CIAMIS – PLN Area Tasikmalaya menerjunkan sebanyak 246 petugas untuk siaga 24 jam mulai H-7 sampai H+7 lebaran.

“Para petugas yang bersiaga dilengkapi 64 kendaraan operasional serta perlengkapan lengkap. Selain itu, mereka nantinya akan melakukan penyusuran secara rutin untuk memastikan tidak adanya gangguan. Adapun wilayah yang berada di bawah PLN Tasikmalaya, di antaranya Rayon Kota Tasikmalaya, Rayon Singaparna, Rayon Karangnunggal, Rayon Rajapolah, Rayon Ciamis, Rayon Banjar dan Rayon Pangandaran,” kata Manager Area PLN Tasikmalaya, Agus Tri Susanta, dikutip HR-Online, Senin (11/6/2018).

Baca Juga:  Kemenag akan Gelar Rukyatul Hilal Penentuan Awal Zulhijah di 86 Titik

Dikatakannya, para petugas yang diterjunkan tersebut akan berjaga memantau kehandalan di wilayah masing-masing yang mana di area Tasikmalaya sebanyak 36 kantor jaga.

Baca Juga:  Wisata Alam di Gunung Ciremai Dibuka Lagi, BTNGC: Capai 22 Ribu Pengunjung

“Selain itu, kita mendirikan sejumlah posko di jalur mudik seperti di Ciamis yang berada di Posko Cimari dan Kantor Rayon PLN Ciamis, Posko Singaparna, Posko Pamoyanan dan Posko Rajapolah. Jadi kita persilahkan pemudik yang ingin istirahat bisa mampir dan kami sudah sediakan berbagai fasilitas,” jelasnya.

Baca Juga:  Kapolres Cianjur Datangi Kantor DPC PPP, Ada Apa?

Agus menambahkan, masyarakat diharapkan berperan aktif memberikan informasi cepat kepada petugas PLN apabila terjadi gangguan.

“Itu supaya bisa cepat kita atasi,” pungkasnya. (Des)

Jabarnews | Berita Jawa Barat