Merasa Dicatut, HMI Purwakarta Turunkan Spanduk Ucapan Selamat

JABARNEWS | PURWAKARTA – Pengurus Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) cabang Purwakarta menurunkan spanduk dan baliho yang sebelumnya banyak terpampang di beberapa ruas jalan. Hal itu terkait dengan spanduk ungkapan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo yang berhasil membangun Bandar Udara Internasional Kertajati.

Ketua Umum HMI Purwakarta Habibi Samsul Bahri menyebut, pihaknya tidak mengetahui siapa yang sudah memasang spanduk tersebut. Habibi meyakini nama organisasinya sudah dicatut oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.

Baca Juga:  Ditaklukkan 2-1 oleh Thailand, Timnas U-23 Gagal Melenggang ke Final Merlion Cup 2019

“Kami mengutuk keras pihak yang mengatasnamakan HMI. Kami mengundang kepada seluruh kader untuk melaporkan oknum yang mencoreng nama baik HMI cabang Purwakarta,” kata Habibi, Senin (4/6/2018).

Spanduk bertuliskan “Bandara Internasional Kertajati Mangkrak 10 Tahun Diselesaikam Dalam 4 Tahun #TerimakasihPakJokowi” terpasang di bilangan jalan Sadang dan Parcom.

Baca Juga:  Turis Keluyuran, Warga Cempedak Lobang Resah di Tengah Pandemi Corona

“Kami dari HMI akan mendinak tegas secara hukum atas pencemaran nama baik organisasi,” terang Habibi.

Secara organisasi pihaknya tidak pernah mengkaji proses pembangunan Bandara Kertajati Majalengaka secara khusus. Dan HMI Purwakarta tidak menaruh kepentingan politik terhadap permasalahan bandara yang sempat mangkrak 10 tahun.

“Dengan demikian kami tidak berhak mengumbar di publik seperti itu. Kami secara mekanisme oraganisasi akan melaporakan atas pihak yang memasang spanduk tersebut ke Polres Purwakarta,” tutur Habibi.

Baca Juga:  KPU Karawang: 40.929 Dukungan Endang-Asep Agustian Tak Penuhi Syarat

Keluarga besar HMI Purwakarta kata dia, merasa tercoreng atas perbutan orang-orang yang tidak bertanggung jawab.

“Kami ngutuk keras atas kejadian tersebut,” tutup dia. (Gin)

Jabarnews | Berita Jawa Barat