Meski di Jalan Raya, Peringatan HUT RI Tetap Khidmat

JABARNEWS | BANDUNG BARAT – Semarak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-75 terasa di Jalan Raya Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Senin (17/8/2020).

Para pengendara roda dua dan roda empat yang melintas di jalur protokol Lembang menghentikan kendaraannya selama tiga menit tepat pada pukul 10.17 WIB.

Para pengendara beserta penumpang melakukan sikap sempurna di samping kendaraannya masing-masing, sambil membunyikan klakson kendaraan.

Baca Juga:  Kisah Heroik Guru SD Mengajar Dengan Sambangi Tiap Rumah Siswanya

Aba-aba untuk membunyikan klakson secara bersamaan itu diberikan oleh petugas Satlantas Polres Cimahi, yang sedang melakukan pengaturan arus lalu lintas.

Kasatlantas Polres Cimahi AKP Susanti Samaniah mengatakan, meskipun tidak ada pelaksanaan upacara, peringatan Hari Kemerdekaan RI tetap dilakukan secara khidmat.

Baca Juga:  Ketua Satgas Saber Pungli: Sektor Perizinan Masih Jadi Primadona

“Kami yang bertugas di lapangan bersama pengendara tetap melakukan peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia dengan sikap tegak sempurna sambil membunyikan klakson dan sirine,” katanya.

Dia mengaku dapat merasakan suasana lebih haru, saat berdiri tegak sempurna di tengah jalan selama detik-detik peringatan Hari Kmerdekaan RI.

Baca Juga:  Polrestabes Bandung Benarkan Ada Perundungan Ferdian di Sel Tahanan

“Jujur saya sangat terharu dan merinding, karena bersama masyarakat ikut memperingati HUT RI dalam kesederhanaan. Semuanya berdiri tegak dan khidmat di tengah pandemi Covid-19,” katanya.

Seusai peringatan HUR RI di jalanan, riuh tepuk tangan orang-orang menutup peringatan sikap tegak sempurna. Personel kepolisian kemudian mengatur arus lalulintas yang tersendat. (Red)