Pangdam Jaya Mayjen TNI Mohamad Hasan Siap Jadi Ketum Perguruan Pencak Silat Merpati Putih 2023-2027

Acara Perguruan Pencak Silat Merpati Putih 2023. (Foto: pengpusmp)

“Kami terhormat bisa menyambut para ksatria Merpati Putih di Kodam Jaya Jayakarta sehingga kita bisa sama-sama mengangkat marwah dan martabat ke depannya. Itu menjadi tekad saya,” tegas Hasan.

“Ketertarikan saya untuk mengembangkan Merpati Putih sangat besar. Percayalah, saya akan melakukan yang terbaik untuk Merpati Putih dan itu membutuhkan dukungan semuanya,” ucapnya.

Baca Juga:  Munaslub dan Pencopotan Airlangga Menguat, Dewan Etik Golkar Ambil Tindakan ini

Menurut Mohamad Hasan, pelaksanaan Munaslub ini sangat penting bagi perwujudan realisasi dan konsolidasi organisasi guna mendukung eksistensi ke depannya. Hasan berharap nantinya Merpati Putih bisa melaju lebih hebat dan kuat.

Baca Juga:  VIDEO: Pangdam Jaya Resmi Pimpin Merpati Putih, Ini Amanat Dari Pewaris

Munaslub Merpati Putih 2023 resmi dibuka dengan pemukulan gong sebanyak tiga kali oleh Mayjen Mohamad Hasan. Setelah itu, acara ditutup dengan penampilan dari perwakilan perguruan yang menunjukkan kehebatan ilmu getaran.

Baca Juga:  Jadi Ketua Umum PKN, Anas Urbaningrum Buka Peluang Kerjasama dengan Demokrat

“Ketika saya sudah menjadi ketum nanti, saya tidak bisa bekerja sendiri mengelola organisasi ini dan memenuhi harapan yang semua inginkan. Itu butuh sebuah sinergi, kerja sama, dan juga kekuatan untuk saling maju bersama,” tegas Hasan.